Temukan kebijakan pembatalan untuk penginapan Anda
Mungkin Anda hanya perlu rasa tenang sebelum memesan, atau mungkin Anda perlu membatalkan sekarang. Berikut cara menemukan kebijakan pembatalan untuk penginapan Anda:
Sebelum memesan
Anda bisa menemukan detail pembatalan pada halaman iklan, dan selama proses pemesanan—sebelum Anda membayar.
Setelah Anda memesan
Kebijakan dan opsi pembatalan Anda bisa dilihat kapan saja di Perjalanan. Cukup klik atau ketuk Tampilkan detail perjalanan dan Anda dapat melihat Kebijakan pembatalan. Waktu dan tanggal yang kami tampilkan untuk kebijakan pembatalan didasarkan pada zona waktu lokal penginapan. Batas waktu pembatalan untuk menerima pengembalian uang ditentukan dari waktu check-in untuk tempat tersebut pada zona waktu lokalnya, atau pukul 15.00 jika waktu check-in tidak ditentukan.
Jika Anda ingin mengetahui jumlah pengembalian uang yang akan Anda dapatkan, mulailah membatalkan reservasi Anda dan kami akan menampilkan perinciannya kepada Anda. Jika Anda membatalkan setelah check-in, Anda mungkin akan mendapatkan pengembalian uang sebagian, yang bergantung pada durasi menginap, kapan Anda membatalkan, dan kebijakan pembatalan yang berlaku untuk reservasi Anda. Pelajari lebih lanjut tentang berbagai kebijakan pembatalan.
Pelajari selengkapnya tentang cara kerja pengembalian uang atas pembatalan. Ingatlah bahwa jumlah yang dikembalikan tidak akan lebih dari jumlah aktual yang telah dibayarkan pada saat Anda membatalkan—pelajari lebih lanjut tentang jumlah pengembalian uang.
Kejadian luar biasa
Apakah keadaan darurat atau bencana alam mengganggu reservasi Anda? Anda mungkin memenuhi syarat untuk menerima pengembalian uang karena kejadian luar biasa. Jika Anda perlu membatalkan reservasi karena pandemi COVID-19, pelajari opsi yang Anda miliki.
Kebijakan pembatalan untuk Tuan Rumah
Jika Anda seorang Tuan Rumah atau ingin mempelajari lebih lanjut kebijakan pembatalan apa saja yang tersedia, silakan membaca kebijakan pembatalan untuk tempat Anda.
Masalah saat Anda melakukan perjalanan
Jika Anda mengalami masalah saat tiba di tempat Anda yang tidak bisa diselesaikan dengan cepat oleh Tuan Rumah, Anda mungkin dilindungi oleh Kebijakan Pemesanan Ulang dan Pengembalian Uang.
Artikel terkait
- TamuMembatalkan reservasi tempat menginap AndaAnda bisa masuk ke perjalanan Anda untuk membatalkan atau mengubah reservasi Anda.
- Tuan RumahKebijakan pembatalan untuk iklan AndaKebijakan pembatalan yang tepat tergantung pada Anda dan iklan Anda. Anda bisa memilih kebijakan pembatalan fleksibel, sedang, tegas, atau k…
- TamuMenemukan jumlah pengembalian uang AndaJumlah pengembalian uang bergantung pada kebijakan pembatalan reservasi Anda dan kapan Anda membatalkan reservasi.