Menggunakan pesan terjadwal untuk menghemat waktu

Otomatiskan komunikasi dengan tamu Anda mulai dari check-in hingga check-out.
Oleh Airbnb pada 19 Nov 2020
Bacaan 2 menit
Diperbarui 1 Mei 2024

Fitur terjadwal membantu Anda membagikan informasi penting secara otomatis kepada tamu pada saat aat tertentu, seperti hari check-in. Fitur ini memungkinkan Anda untuk bisa membuat pesan standar dan menjadwalkan pengirimannya pada saat tamu kemungkinan besar menginginkan informasi tersebut.

Anda juga bisa membuat balasan cepat, templat singkat yang digunakan untuk menjawab pertanyaan umum, untuk menghemat waktu saat berkirim pesan dengan tamu.

Cara mempersonalisasi dan menjadwalkan pesan

Buka pengaturan perpesanan di tab Pesan Anda untuk menulis dan menjadwalkan pesan.

Anda dapat mempersonalisasi pesan ini dengan memasukkan shortcode. Placeholder ini menunjukkan informasi dari tempat dan reservasi tamu Anda, seperti peraturan rumah dan nama serta tanggal check-in mereka. Pastikan detail iklan Anda lengkap dan terbaru karena pesan dengan kode singkat yang kosong tidak akan terkirim dengan benar.

Gunakan menu drop-down untuk memasukkan kode singkat. Setelah Anda selesai menulis, jadwalkan pengiriman pesan dengan memilih tindakan tamu yang akan memicu pengiriman. Anda selalu bisa mengedit, melewatkan, atau mengirimkan pesan lebih awal dari yang dijadwalkan jika diperlukan.

Berikut ini cara menggunakan kode singkat dalam pesan terjadwal:

Yang terhormat [nama depan tamu],

Terima kasih telah memesan! Kami tidak sabar untuk menyambut Anda pada [tanggal check-in]. Mohon beri tahu kami informasi perjalanan Anda agar kami bisa mengatur proses check-in dengan lancar. Check-in biasanya pukul [waktu check-in] atau setelahnya.

Berikut ini beberapa informasi singkat mengenai area penginapan: [lingkungan tempat tinggal]

Berikut ini adalah beberapa tips untuk bepergian: [bepergian]

Anda bisa menemukan saran yang bermanfaat untuk mengunjungi [kota] di buku panduan kami yang ada di sini: [buku panduan]. Beberapa hari sebelum perjalanan Anda, kami akan membagikan informasi check-in. Silakan hubungi kami jika ada pertanyaan.

Kapan menjadwalkan pesan

Anda bisa menjadwalkan pesan kapan saja. Pertimbangkan momen-moment ini untuk mengirimkan informasi penting saat tamu membutuhkannya.

  • Tidak lama setelah pemesanan: Pesan ucapan terima kasih langsung setelah pemesanan akan memberi tahu tamu bahwa Anda telah menerima permohonannya serta menyediakan detail serta tips untuk masa inap mendatang mereka.
  • Sebelum check-in: Ingatkan tamu mengenai masa inap mendatang mereka agar bisa bersiap diri untuk kedatangannya. Anda bisa menjadwalkan pesan ini hingga 14 hari sebelum check-in.
  • Hari check-in: Meskipun Anda mungkin sudah menyampaikan petunjuk check-in, banyak tamu merasa sangat terbantu saat menerima informasi penting lagi pada hari check-in, termasuk petunjuk arah.
  • Hari pertama menginap: Hubungi tamu untuk memastikan segala sesuatunya tidak ada masalah dan tawarkan untuk menjawab pertanyaan apa pun yang mungkin mereka miliki.
  • Hari setelah check-out: Ucapkan terima kasih kepada tamu karena telah menginap di tempat Anda dan ingatkan mereka untuk memberikan ulasan.

Informasi yang dimuat dalam artikel ini mungkin telah berubah sejak dipublikasikan.

Airbnb
19 Nov 2020
Apakah ini membantu?