Mungkin Anda memiliki tempat menginap yang istimewa, ide hebat untuk pengalaman yang tak terlupakan, atau ingin menyediakan layanan seperti sajian makan malam dari penyedia katering yang bisa membuat masa inap tamu lebih istimewa. Baik Anda ingin menyewakan penginapan, mengadakan pengalaman, atau menyediakan layanan, Anda bisa terhubung dengan tamu di seluruh dunia—dan kami siap membantu.
Mari kita mulai! Anda tidak dikenakan biaya untuk membuat akun dan mengiklankan penginapan, pengalaman, atau layanan. Sebelum memulai, pelajari peraturan dan standar menerima tamu kami.
Cara Anda menerima tamu sepenuhnya terserah Anda. Anda bisa mengiklankan seluruh rumah, atau kamar pribadi—atau mungkin ruang unik lainnya. Anda mungkin ingin menyapa tamu Anda secara langsung di lokasi, atau menawarkan check-in mandiri. Untuk mempersiapkan diri Anda mencapai kesuksesan, baca persyaratan dasar Airbnb untuk menerima tamu.
Ada berbagai cara untuk menerima tamu:
Anda juga bisa menawarkan rumah Airbnb Anda secara gratis dengan bergabung dalam komunitas yang terdiri dari lebih dari 60.000 tuan rumah yang menyediakan tempat tinggal darurat pada masa krisis.
Perlu bantuan lebih lanjut? Pelajari selengkapnya mengenai dunia penerimaan tamu, berinteraksi dengan HosTeladan, atau ikuti kelas penerimaan tamu gratis. Jika Anda siap untuk menjadi tuan rumah, Anda bisa dengan mudah membuat iklan Anda.
Airbnb Experiences menyatukan orang-orang—baik melalui kelas, tur, konser, atau aktivitas lainnya—di seluruh dunia.
Jika Anda siap untuk berbagi keahlian lokal, harap pastikan:
Berikut cara untuk mendaftar menjadi tuan rumah pengalaman.
Airbnb Services menjadikan perjalanan lebih istimewa bagi tamu dengan berbagai layanan luar biasa seperti chef pribadi, fotografi, pijat, dan perawatan spa. Layanan sudah diseleksi dengan cermat dan diadakan di Airbnb Home, di tempat bisnis, atau di ruang publik.
Jika Anda ingin menawarkan layanan Anda, Anda harus:
Tertarik untuk menyediakan layanan? Buat iklan layanan Anda.
Kami menawarkan penginapan, pengalaman dan layanan di seluruh dunia, meskipun kami diwajibkan untuk mematuhi peraturan internasional yang melarang penggunaan situs kami oleh penduduk di sejumlah negara atau wilayah tertentu. Oleh karena itu, layanan kami tidak tersedia di beberapa tempat, seperti di Krimea, Iran, Suriah, dan Korea Utara. Ketahui lebih lanjut mengenai aspek hukum dan peraturan untuk menjadi tuan rumah penginapan, dan menerima tamu dengan bertanggung jawab untuk pengalaman di Airbnb.